Siapa Reski?


Reski, perempuan berkerudung yang lebih sering disapa Kiki atau Kio. Diberi nama yang sangat panjang oleh kedua orang tua, dengan penuh doa kelak saya akan tumbuh menjadi perempuan dengan sejuta berkah dari langit. Perihal ini kemudian, saya sadar bahwa kekuatan doa dari nama saya benar-benar menjadi cahaya yang terang.

Lahir kemudian tumbuh besar di banyak kota, membuat saya menjadi sosok yang terbuka dan senang berteman dengan siapa saja. Senang memerhatikan, kemudian berakhir dengan setumpuk tulisan di buku catatan dan juga rumah ke dua ini. Suka menghabiskan waktu dengan menyesap kopi dan buku yang bagus di genggaman, atau sekali waktu akan begitu betah duduk di sisi jendela menikmati hari hujan. Mencintai puisi dan semua hal yang berkaitan dengan kanak-kanak.

Tentang mengapa saya menamai rumah ini dengan Meraki, sebab Meraki berarti dengan penuh cinta dan kesungguhan dalam bahasa Yunani. Besar harapan, segala apa yang saya tulis dengan sepenuh hati akan membawa hal-hal baik untuk semua teman-teman pembaca. :')

Berhenti menebak-nebak bagaimana saya melalui coretan-coretan di sini, mari saling berkabar dan bertemu kemudian kita akan menjadi kawan akrab!


Ditulis dengan penuh cinta,








Comments

  1. Salam kenal di blog ya,tapi kita sudah bertemu lho

    Aku ibu-ibu yang sedikit tertarik dengan literasi

    ReplyDelete
    Replies
    1. Halo, Mbak Arsin.

      Salam kenal juga. Terima kasih sudah mampir. :)

      Delete
  2. Haaai... Salam kenal mba. Baru baca blognga dan suka :) .. Mau jalan2 lagi baca yg lainnya yaaa :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Salam kenal juga, Mbak Fanny. Terima kasih sudah sudi mampir.

      Delete
  3. Hi Kio.... baru ketemu blogmu, silah bertamu ke blogku yang masih acakdut....

    ReplyDelete
    Replies
    1. Halo, Madam. Terima kasih sudah mampir. Ayo menulis! :)

      Delete
  4. Aku juga boleh mampir .. hehehe .. salam .. aku belajar menulis kalimat2 pendek dari kak kiki .. dan selalu memgintipnya melalui goresan anak alam.blogspot.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hai, halo. Terima kasih sudah mampir. Kita belajar sama-sama! :)

      Delete
  5. Aku juga boleh mampir .. hehehe .. salam .. aku belajar menulis kalimat2 pendek dari kak kiki .. dan selalu memgintipnya melalui goresan anak alam.blogspot.com

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular Posts